Tersedianya layanan pinjaman online untuk mahasiswa merupakan
harapan bagi banyak orang yang sedang menempuh pendidikan, pemberian pinjaman online mahasiswa adalah
jenis pinjaman yang dapat diakses secara online oleh para mahasiswa atau
pelajar.
Proses pengajuan dan pembayaran pinjaman online dilakukan secara
daring, sehingga sangat mudah dijangkau dan dapat diproses dengan cepat, cukup
banyak pula perusahaan fintech dan lembaga keuangan yang menawarkan pinjaman
online bagi mahasiswa dan pelajar.
Pinjaman online untuk pelajar dimaksudkan agar para
mahasiswa atau pelajar yang sedang mengalami kesulitan masalah keuangan untuk
biaya pendidikannya dapat teratasi dengan mudah, mereka dapat mengajukan
pinjaman melalui aplikasi atau website perusahaan pinjaman online termasuk proses
pembayarannya juga dapat dilakukan secara online.
Beberapa keuntungan dari pinjaman online mahasiswa
adalah:
Proses yang cepat dan mudah. Pelajar dapat mengajukan
pinjaman dan mendapatkan persetujuan dalam waktu singkat.
Aksesibilitas yang lebih baik. Pinjaman online dapat diakses
dari mana saja dan kapan saja, sehingga pelajar tidak perlu datang ke kantor
perusahaan pinjaman.
Biaya yang lebih rendah. Beberapa perusahaan pinjaman online
menawarkan biaya yang lebih rendah dibandingkan dengan pinjaman tradisional.
Pembayaran lebih fleksibel. Pembayaran pinjaman online untuk
beberapa aplikasi kan tidak dipungut dalam bentuk uang, bisa dibayarkan dengan
pekerjaan atau jasa yang mereka butuhkan.
Namun demikian, untuk mengajukan pinjaman online mahasiswa, mereka harus memperhitungkan kemampuan pribadi dan kebutuhan
finansialnya dengan baik sebelum memutuskan untuk mengajukan pinjaman online,
karena ada risiko yang cukup tinggi jika suatu saat terjadi kemacetan dalam
proses pelunasan.
5 Aplikasi Rekomendasi Pinjaman Online Untuk Mahasiswa
Untuk menentukan pilihan pinjaman online untuk mahasiswa
yang paling tepat memang memerlukan waktu yang cukup lama, pasalnya cukup
banyak pinjaman untuk mahasiswa tanpa slip gaji yang tersedia, namun ada
sebagian yang cukup memberatkan bagi peminjam sehingga beresiko untuk ke
depannya.
Justru kami menyeleksi jenis pinjol untuk mahasiswa yang
bunganya rendah dan mempunyai opsi pembayaran yang fleksibel, sehingga
memberikan kemudahan bagi para mahasiswa atau belajar yang sedang kesulitan
dalam membayar tagihan mereka.
Selain untuk dana pendidikan pengajuan pinjaman modal usaha
untuk mahasiswa, juga dapat memberikan nilai tambah bagi mereka yang mempunyai
kreativitas tinggi yang tanpa dibiayai oleh orang tuanya bisa menyelesaikan
pendidikan dengan memanfaatkan pinjaman online buat mahasiswa.
Sebagai bahan pertimbangan berikut ini kami rangkum 5
aplikasi yang kami rekomendasikan untuk mengajukan kredit online untuk
mahasiswa yang mempunyai bunga rendah dan tanpa jaminan serta dapat dicairkan
dalam waktu yang sangat singkat.
1. CICIL
Aplikasi pinjaman online Cicil merupakan pinjaman online
paling populer dan banyak digunakan oleh mahasiswa, selain tidak memerlukan
bukti penghasilan tetap, proses pengajuan cukup mudah, limit pinjaman juga
cukup tinggi hingga mencapai Rp30 juta dengan masa waktu cicilan hingga 3
tahun.
Tidak hanya itu, keunggulan yang dimiliki oleh aplikasi
Cicil adalah menyediakan alternatif pembayaran melalui program Cicil Jobs, di
mana bagi para mahasiswa atau pelajar yang mempunyai kemampuan dan keterampilan
untuk bekerja, dapat melunasinya dengan pekerjaan yang mereka pilih sehingga
lebih ringan.
2. Danadidik
DANAdidik merupakan aplikasi pinjaman dan penggalangan dana
atau pembiayaan yang diperuntukkan bagi perguruan tinggi atau usaha pendidikan.
Aplikasi data diri mempunyai peran sebagai media kolaborasi antara mahasiswa
dan DANAdidik untuk memberikan pinjaman untuk usaha pendidikan secara
profesional.
Aplikasi DANAdidik selain merupakan bisnis komersial, juga
banyak memberikan bantuan melalui berbagai program beasiswa atau bantuan
pendidikan yang disalurkan melalui berbagai lembaga salah satunya melalui
Jhonson & Johnson.
3. Pintek Pendidikan
Pintek pendidikan adalah aplikasi pinjaman online resmi
untuk mahasiswa dan pelajar yang khusus untuk keperluan biaya pendidikan.
Selain menyediakan pinjaman untuk biaya pendidikan, Pintek pendidikan juga
melayani pinjaman modal kerja.
Kelebihan yang dimiliki oleh Pintek pendidikan adalah
tersedianya fasilitas Pintek Pro, program ini memungkinkan anda untuk melunasi
pinjaman online di Pintek setelah anda bekerja nanti sehingga, kamu bisa
leluasa dalam mempersiapkan pelunasannya.
4. Danacita
Pinjaman Danacinta selain dapat dipergunakan untuk biaya
pendidikan reguler, juga dapat dipergunakan untuk membiayai pendidikan non
reguler seperti biaya praktek, biaya les, atau biaya kursus yang
diselenggarakan di luar pendidikan reguler.
Kelebihan yang dimiliki oleh aplikasi pinjaman online
Danacinta adalah tidak mempunyai bunga hanya dikenakan biaya aplikasi sebesar
maksimal 1,75% dan biaya untuk proses persetujuan pinjaman sebesar 3%. Plafon
yang dapat kamu peroleh cukup besar hingga 200 juta rupiah dengan masa angsuran
maksimal 24 bulan.
5. KoinPintar
Pinjaman online koin pintar adalah platform pinjaman khusus
untuk mahasiswa dan pelajar yang merupakan bagian dari perusahaan koinworks.
Sementara jika kita melihat koinworks merupakan aplikasi pinjaman online bagi
kebutuhan usaha dan UMKM untuk masyarakat Indonesia.
Koin pintar menyediakan pinjaman untuk biaya pendidikan bagi
yang sedang menempuh kuliah D3 dan S1 dengan bunga yang sangat rendah dan tidak
memerlukan jaminan pinjaman. Bunga untuk pinjaman di koin pintar yaitu
menggunakan bunga flat sebesar 0,75% perbulan dengan masa waktu pinjaman hingga
24 bulan.
Seluruh rekomendasi pinjaman online untuk mahasiswa ini
memiliki persyaratan yang berbeda-beda, dan pastikan untuk membaca dan memahami
syarat dan ketentuan sebelum memutuskan untuk mengajukan pinjaman. Selalu berhati-hati
dan pastikan untuk membayar pinjaman tepat waktu untuk menghindari masalah
keuangan di masa mendatang.